Jika ada pihak mengatasnamakan PRMN yang memeras, menipu, dan melanggar kode etik, sampaikan pengaduan pada kami.

Jelang Akhir Tahun, Dana Desa Belum Tersalurkan

- 7 Desember 2016, 14:30 WIB
BUPATI Bogor Nurhayanti memimpin Rapat Koordinasi Bupati dengan Kepala Desa dan Lurah se-Kabupaten Bogor di Gedung Tegar Beriman, Rabu 7 Desember 2016. Penyaluran Dana Desa dan Alokasi Dana Desa dianggap belum maksimal.*
BUPATI Bogor Nurhayanti memimpin Rapat Koordinasi Bupati dengan Kepala Desa dan Lurah se-Kabupaten Bogor di Gedung Tegar Beriman, Rabu 7 Desember 2016. Penyaluran Dana Desa dan Alokasi Dana Desa dianggap belum maksimal.*

CIBINONG, (PR).- Pemerintah Kabupaten Bogor berupaya keras menyelesaikan penyaluran Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa hingga akhir 2016. Dalam Rapat Koordinasi Bupati dan Seluruh Kepala Desa dan Lurah se-Kabupaten Bogor, Rabu 7 Desember 2016 terungkap sebanyak 117 dari total 416 desa belum menerima bantuan tersebut. Bupati Bogor Nurhayanti menganggap keterlambatan penyerapan bantuan untuk desa adalah suatu hal yang wajar. “ini (ADD dan Dana Desa) adalah sesuatu yang baru untuk desa, pemahaman dan pengetahuan tentang pengelolaan keuangan terus diberikan. Itu kan tidak mudah,” katanya di luar lokasi acara Gedung Tegar Beriman. Pada kesempatan itu, Nurhayanti mendesak pemerintah desa yang belum mengajukan persyaratan terkait. Ia juga memperingatkan pemerintah desa tidak menyalahi aturan dalam menggunakan bantuan tersebut. Meskipun, menurut pantauan pihak Inspektorat selama ini tidak ada laporan penyimpangan. Nurhayanti mengintruksikan Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa setempat untuk mempercepat penyaluran bantuan tersebut. Ia mengakui badan terkait belum maksimal menjalankan tugasnya selama ini sehingga ia menilai perlu ada evaluasi lebih lanjut. BPMPD Kabupaten Bogor mencatat hingga 2 Desember 2016 terdapat sisa anggaran ADD sebanyak Rp12.740.851.409. Realisasi penyaluran ADD mencapai Rp201.695.382.591 atau 94,06% dari total anggaran sebanyak Rp214.436.234.000 pada tahun ini. Sementara realisasi Dana Desa di Kabupaten Bogor sudah mencapai Rp287.300.378.812 dari total yang dianggarkan tahun ini sebanyak Rp292.739.365.000. Dengan persentase realisasi sebanyak 98,14%, maka sisa anggaran yang belum tersalurkan ke desa mencapai Rp5.438.986.188 hingga saat ini.***

Editor: Hilmi Abdul Halim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

Pikiran Rakyat Media Network

x